F FKTS : Penghargaan Kota Sehat Adalah Keberhasilan Bersama - Birkov Blog

FKTS : Penghargaan Kota Sehat Adalah Keberhasilan Bersama

Upaya Pemerintah kota (Pemkot) Tangerang untuk membentuk Kota Tangerang sehat, bersih dan nyaman akhirnya tidak sia-sia. Forum Kota Tangerang Sehat (FKTS) yang dibentuk Pemkot Tangerang akhirnya dapat menghantarkan Kota Tangerang meraih apresiasi dari Kementrian Kesehatan RI.

Apresiasi ini diberikan Kementrian Kesehatan RI dengan penghargaan Kota Sehat bagi Kota Tangerang. Penghargaan ini diberikan pada Senin (14/11) malam. Penghargaan yang langsung diterima Wakil Wali Kota Tangerang, Arief Wismansyah semakin memberikan semangat baru bagi FKTS dan masyarakat Kota Tangerang untuk dapat menciptakan pola hidup sehat.

Sekertaris II FKTS, dr Andri Erdian saat dihubungi penulis Selasa (15/11) mengatakan bahwa keberhasilan ini adalah keberhasilan bersama seluruh elemen Kota Tangerang, mulai dari masyarakat, Pemkot serta FKTS.

"Keberhasilan ini adalah keberhasilan bersama, apa yang dilakukan FKTS tidak akan berhasil apabila tidak didukung oleh elemen Pemerintah kota, mulai dari Wali Kota, Wakil Wali Kota dan SKPD serta seluruh masyarakat. Untuk itu semoga saja keberhasilan ini dapat menjadikan semangat baru bagi kita untuk mempertahankan dan kembali memperjuangkan keberhasilan ini ditahun depan," ucapnya.

Diakui dr Andri untuk mencapai hingga tahap ini bukanlah hal yang mudah, menumbuhkan kesadaran masyarakat harus dilakukan secara bertahap dan berkesinambungan. Untuk itu FKTS bersama dengan Pemkot Tangerang terus melakukan dan menggalakkan sosialisasi kepada masyarakat dan memberikan contoh pola hidup bersih, sehat dan nyaman.

"Kami berharap apa yang sudah diraih saat ini bukan menjadi akhir, tapi awal untuk menciptakan kota Tangerang menjadi kota sehat, untuk itu kordinasi antar sektoral diharapkan dapat lebih dieratkan serta melakukan komunikasi lebih intens lagi sehingga berbagai permasalahan dilapangan dapat diselesaikan bersama demi terciptanya Kota Tangerang sehat," tutur dr Andri yang juga menjabat Direktur RS Sari Asih Ar-Rahma.

Tak hanya puas dengan apa yang didapatkan saat ini, kedepan FKTS bersama Pemkot Tangerang akan memperkuat kordinasi dan pola hidup sehat mulai dari tingkat kelurahan hingga kota.

Untuk diketahui, Kota Tangerang merupakan salah satu dari 67 Kabupaten - Kota se-Indonesia yang menerima penghargaan dan menjadi satu-satunya Kota di Provinsi Banten yang menerima penghargaan ini dari Kementrian Kesehatan.

CONVERSATION

0 komentar:

Blogger news